Amole! Hallo pecinta Batik Papua….
Lama tidak menulis di blog ini ya karena kesibukan saya sebagai Ibu Rumah Tangga. Saya ada sedikit surprise..saya hamil kembali dengan anak ke-3 . Rencananya mau melahirkan di Timika saja. Doakan ya semoga kelak bisa melahirkan normal dengan lancar karena ini menjadi pengalaman pertama saya melahirkan di tanah Papua hehehe.
Kehamilan saya sekarang sudah memasuki bulan ke-3 dan seperti kehamilan saya sebelumnya, saya juga mengalami mua-mual, kurang bergairah dan agak berbeda dengan kehamilan sebelumnya saya mengalami yang namanya hipersalivasi atau air ludah berlebih. Karena kondisi inilah akhir-akhir ini saya mengurangi aktifitas online saya. Saya jarang update produk melalui sosial media. Mohon maaf sebesar-besarnya jika saya selalu telat membalas pertanyaan dari pelanggan-pelanggan Batik Papua baik melalui bbm, fanspage, whats app, sms dsb. Doakan saja ya kondisi saya mendatang segera membaik/normal.
Oh ya akhir-akhir ini entah kenapa saya rindu kembali untuk menjahit, untuk berkarya krn ada kebutuhan untuk itu. Kebetulan dompet tablet yang saya beli rusak jahitannya, oleh krn itu saya menjahit dompet tablet menggunakan sisa kain batik yang saya punya dan ta daaa…begini hasilnya…..
Contoh kreasi dompet Batik Papua
Jika tertarik dengan kainnya, kainnya masih ada bisa dibeli dengan harga Rp. 70.000,00 / meter. Bahannya katun ya.
Untuk sementara saya update produk melalui fanspage dan bbm ya…
Happy Sewing!
Chandra
No comments:
Post a Comment